Faktor Seseorang Menjadi Gemuk Padahal Sedang Berpuasa

Puasa yang di jalankan dalam bulan suci ramadan  juga merupakan langkah untuk menjaga kesehatan tubuh, selain itu puasa juga bisa menjadi momen yang tepat untuk menjalankan diet atau menurunkan berat badan. Sebab akan banyak orang di sekitar kita yang juga ikut menahan lapar dan haus yang akan berpengaruh kepada kita karena berkurangnya godaan-godaan untuk makan makanan yang banyak.

Meski di bulan puasa kita di tuntut untuk menahan lapar dan haus yang membuat tubuh kita menjadi lebih kurus, ada pula sebagian orang yang mengeluh jika mereka justru semakin gemuk di bulan ramadan ini. Dari yang berat badannya bertambah, perut membesar atau buncit, hingga berbagai keluhan lainnya jugatak sedikit yang terdengar. Jika hal itu terus berlanjut, maka tubuh akan menjadi tidak sehat dan akan menurunkan kepercayaan saat berada di depan umum.

Masalah ini pemicu terjadinya cuku banyak dan merupakan kesalahan yang sering di perbuat selama menjalankan puasa. Apa saja penyebabnya? Mari di simak beberapa penyebab di bawah ini yang wajib kamu ketahui agar tidak terjadi kepada kamu.

1. Selalu memikirkan makanan saat berpuasa

Godaan terberat saat menjalankan puasa sudah pasti adalah makanan. Di siang hari, seseorang yang menjalankan puasa sebagian besarnya akan selalu memikirkan makanan apa saja yang ia inginkan untuk menu berbuka puasa nanti. Rasanya, semua makanan yang di jual maupun di buat sendiri serasa ingin langsung di lahap. Contohnya saja nasi goreng, mie goreng, bakso goreng, bakso kuah, dan menu-menu makanan lainnya.

Orang yang selalu memikirkan makanan dan tidak mampu menahan hawa nafsu akhirnya akan membeli semua makanan yang ia inginkan untuk berbuka puasa nanti. Hal ini akhirnya membuat kita kehilangan kesadaran dan makan tanpa berpikir sehingga tubuh akan menjadi gemuk.

2. Terlalu banyak mengkonsumsi makanan mengandung minyak

Di bulan puasa menu makanan yang paling banyak di jual adalah gorengan. Mulai dari tempe goreng, bakwan, tahu, lumpia, risol, martabak dan lain-lain lagi. Namun kamu harus sadar jika makanan seperti ini mengandung banyak minyak yang sudah pasti tidak akan baik untuk kesehatan.

Gorengan yang mengandung banyak minyak memiliki kandungan lemak jahat dan kalori yang melimpah. Hal itu lah yang bisa membuat tubuh kamu semakin gemuk dan mengagalkan upaya kamu untuk diet.

3. Malas berolahraga

Saat puasa tubuh memang akan lebih cepat lelah dari pada hari-hari biasanya. Tapi bukan berarti kamu harus bermalas-malasan apa lagi malas untuk berolahraga. Sebab dengan berolahraga kamu bisa memperbaiki metabolisme tubuh kamu  saat tubuh bergerak.

Tidak perlu olahraga yang berat, kamu bisa mencoba gerakan stretching, yoga, dan berjalan kaki.