Avanza Saingi Penjualan Xpander Di Kuartal Pertama 2019

Sebelumnya penjualan Toyota Avanza memang sedang lesu. Ini disebabkan Avanza kalah pamor ketimbang brand kompetitornya, Mitsubishi Xpander. Kepopuleran Mitsubishi Xpander mampu menggeser posisi penjualan pertama di Indonesia. Tetapi hal itu ternyata tidak berlangsung lama, pasalnya penjualan Toyota Avanza dari bulan Mei lalu hingga sekarang mengalami peningkatan kembali dan merajai pasar mobil di tanah air.

“Penjualan mengalami peningkatan hingga 30%. Untuk total penjualan Toyota secara retail mencapai 9,6%, hampir menyentuh angka 33 ribu. Sedangkan di akhir Desember kemarin terjual sekitar 9.500 unit,” ungkap Henry selaku Wakil Direktur PT Toyota Astra Motor Indonesia.

Peningkatan penjualan ini dikarenakan masyarakat lebih membutuhkan mobil yang fungsional ketimbang hanya sekedar design ataupun model. Seperti yang kita ketahui, Toyota Avanza menjadi mobil sejuta umat yang dapat digunakan untuk berbagai aktivitas. Selain itu Toyota Avanza juga mampu memuat banyak orang sehingga lebih efisien untuk digunakan.

“Kami harap penjualan ini dapat terus stabil hingga akhir tahun. Kita juga memberikan banyak promo yang menarik dan berguna bagi para pembeli,” lanjut Henry.

Persaingan mobil untuk kelas SMPV memang sangat ketat. Banyak brand-brand mobil ternama yang ikut meramaikan segmen pasar ini, mulai dari Mitsubishi dengan Xpander, Toyota dengan Avanza, Honda dengan HRV serta brand lainnya seperti Datsun juga ikut meramaikan pasar ini. Dari semua tipe dan merk yang ada di pasaran, Toyota Avanza masih menjadi pilihan bagi kebanyakan masyarakat Indonesia.

Super SOCO TS, Motor Listrik Gagah Yang Ramah Lingkungan

Pada ajang Indonesia Motorcycle Show ( IMOS ) 2018 silam, ada satu motor listrik yang mampu menggoda konsumen lokal, ya ! mereka adalah Super SOCO TS. Motor listris yang satu ini mempunyai desain bodi yang sangat sporty dan dapat menjadi lawan seimbang bagi Zero. Sebenarnya motor listrik Zero tidak bisa dibilang sukses di pasaran Indonesia, meski begitu motor ini menjadi pelopor motor listri sporty di Indonesia.

Super SOCO TS ini tidak jauh berbeda dengan motor konvensional kebanyakan. Bodi yang gagah dan sporti ala street fighter memberikan kesan modern. Hal ini semakin diperkuat dengan headlamp LED yang dapat memproyeksikan cahaya hingga 28.000 Candela via 6 modul LED cahaya yang sudah dilapisi dengan kaca kristal.

Proyeksi cahaya tersebut jauh lebih terang dari lampu LED biasa namun tetap irit daya. Sedangkan untuk tangki mesin yang ada pada SOCO TS bukanlah untuk mengisi bensin, melainkan tempat untuk menyimpan barang yang cukup efektif ( bagasi multifungsi ).

SOCO TS juga sudah dilengkapi speedometer full digital yang mampu memberikan informasi seperti jarak tempuh, kecepatan, suhu baterai, jam digital, kapasitan saya baterai hingga mode berkendara.

Lalu bagaimana dengan harganya ? Jika melihat dari desain bodi yang merupakan perpaduan antara modernitas dengan sportifitas, rasa-rasanya harga 36,7 juta Rupiah bukanlah harga yang mahal, terlebih lagi motor ini sudah menggunakan teknologi listrik yang tentunya jauh lebih ramah lingkungan.

Honda Hadirkan Civic Turbo Di Pasar Indonesia

Tidak hanya membawa penyegaran untuk Mobilio saja, PT Honda Prespect Motor juga memberikan penyegaran terbaru untuk sedan premiumnya, yakni Civic. Pada tanggal 21 Februari 2019 kemarin, Honda secara resmi memperkenalkan New Honda Civic 1.5L Turbo.

“New Honda Civic 1.5L Turbo merupakan mobil dengan reputasi yang cukup dahsyat di berbagai negara. Salah satu negara yang sangat welcome dengan mobil ini adalah Indonesia. Kami memberikan penyegaran baru untuk ivic dengan memberikan perubahan pada bagian eksterior dan juga interior. Mobil ini memberikan kesan mewah namun juga sporty,” ungkap Takehiro Watanabe selaku President Director PT HPM.

Sebenarnya jika ditelaah lebih jauh, perubahan yang ada pada New Civic ini tidaklah signifikan. Namun pada bagian depan mobil terlihat kesan yang lebih aerodinamis dengan penyematan bemper depan yang lebih sporty. Selain itu Honda juga memberikan garnish chrome pada bagian LED Fog Light.

Dibagian interiornya sendiri kita bisa melihat kesan yang lebih agresif. Honda memberikan motif baru dengan garis tengah pada bagian jok yang menambah kesan elegan pada bagian interior New Civic. Mobil ini juga sudah dilengkapi 4 Way Front Passenger Power Seat Adjuster yang dapat memberikan posisi yang lebih nyaman kepada penumpang.

New Honda Civic 1.5L Turbo akan dibanderol dengan harga 507 jtuaan OTR Jakarta. Untuk daerah lainnya akan ada perbedaan harga dengan yang ada di Jakarta.

Modifikasi Ringan Yamaha X Ride Tersedia Di Semua Dealer

Belum lama ini Yamaha baru saja meluncurkan X-Rider 125 generasi terbarunya. Untuk generasi terbaru ini, pihak Yamaha menerapkan sedikit kesan offroad dengan balutan gaya yang stylish serta dilengkapi fitur-fitur modern yang keren.

Tidak berhenti sampai disitu saja, pihak Yamaha Indonesia juga turut menyediakan beragam jenis aksesoris yang dapat dibeli langsung di dealer atau gerai resmi Yamaha. Komponen atau aksesoris tersebut dijual terpisah dan bisa langsung dipasang saat pembelian.

“Untuk aksesoris tambahannya tidak dijual paketan, dijual satuan. Tapi harganya murah, jadi konsumen tidak perlu khawatir,” ungkap Yordan Satriadi selaku Assistan GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing ( YIMM ).

Untuk aksesoris terbaru yang dijual meliputi:

Busi merk NGK Gpower : Rp 30.000
Side Slinder R/W/Y : Rp 40.000
Fork Cap Cover Kit : Rp 50.000
Busi merk NGK Iridium CPR8EAIX-9 : Rp 99.000
Attachment Kit : Rp 130.000
Visor Kit Anxride : Rp 290.000
Head Light Guard : Rp 400.000
Brush Guard Kit R/W/G Rp 600.000.

“Aksesoris tersebut bisa dibeli di seluruh dealer dan jaringan penjualan kami. Untuk total keseluruhan mencapai 1,3 juta Rupiah,” jelas Yordan.

Dengan adanya penambahan aksesoris ini, Yamaha X-Rider 125 generasi terbaru akan terlihat lebih keren dan stylish. Tidak perlu repot-repot mencari bengkel untuk melakukan pemasangan, pada saat pembelian, para mekanik yang sedang bertugas akan membantu para konsumen dalam hal pemasangan aksesoris tersebut. Tertarik untuk membeli aksesoris ini untuk mempercantik X-Ride terbaru kalian ?

Benelli TNT 250 Akan Hadir Di Pangsa Indonesia

Untuk bersaing di pangsa otomotif Indonesia, Benelli meluncurkan motor terbaru mereka dengan mesin satu silinder, yakni Benelli TNT 250. Motor ini merupakan versi lain dari TNT 150 yang resmi masuk ke pangsa Indonesia di tahun 2016 silam melalui ajang PRJ. Sebenarnya Benelli merupakan produsen otomotif asal Italia namun saat ini sudah diakuisisi oleh Cina, yakni Qianjiang Group.

Motor ini hadir dengan desain yang futuristik serta modern. Pihak Benelli percaya motor ini dapat menjadi kompetitor yang kuat untuk brand lainnya di segmen motor sport. Nama TNT sendiri memiliki arti Tornado Naked Tre, yup ! Motor ini merupakan motor sport naked yang bisa dibilang sempurna.

Mulai dari sisi depan, samping, belakang, jok dan lainnya dibuat dengan desain yang begitu sporty. Kesan gagah dapat kita lihat dari headlamp yang digunakan. Banyak fitur unggulan yang tidak bisa diremehkan, wajar saja jika motor ini disebut-sebut sebagai kompetitor yang sempurna untuk brand tetangga.

Benelli TNT 250 mengusung mesin DOHC 250cc yang, selain itu berbagai fitur canggih dan fungsional juga dihadirkan untuk menunjang keamanan serta kenyamanan dalam berkendara. Kita ambil contoh speedometer serta panel digital analog yang sangat informatif. Ada banyak informasi yang bisa didapatkan seperti jarak tempuh, kecepatan, indikator bahan bakar dan lain sebagainya.

Untuk harganya sendiri kemungkinan besar akan dibanderol di angka 40 – 50 jutaan saja, seharusnya dengan harga yang cukup bersaing ini dapat menarik perhatian konsumen otomotif Indonesia khususnya untuk segmen naked sport bike.

Kawasaki J300 Dapatkan Penyegaran Terbaru

Perusahaan otomotif roda dua yang berasal dari jepang yaitu Kawasaki meluncurkan pembaharuan kepada J300. Kawasaki sebenarnya memang masih memiliki model yang dapat menjadi sebuah kompetitor yang cukup sepadan untuk Honda Forza dan Yamaha XMax, Yaitu Kawasaki J300.

Tetapi hanya saja satu hal yang harus disayangkan dari model skutik premium yang di produksi oleh Kawasaki ini tampaknya masih belum dapat di pasarkan di indonesia dan hanya di beberapa negara saja seperti Malaysia, Thailand dan di Eropa.

Belum lama ini Kawasaki dari Eropa justru memberikan sebuah penyegaran yang baru pada sebagian besar Line – Up mereka. Dimulai dari motor Sport Full Fairing sampai Moto – Adventure. Bahkan Motor Skutik gambot kelas Premium bertajuk J300 juga tidak luput dari yang namanya penyegaran.

Berdasarkan laporan yang di kutip dari Motorbikemag.es, dikatakan bahwa Kawasaki J300 sekarang mempunyai dua warna baru yaitu khaki / Mate Army Green dan Metallic Flat Anthracite Black atau Metallic Matte Moondust Gray / Candy Flat Blazed Green yang memadukan antara warna hitam dan hijau yang menjadi ciri khas dari Kawasaki.

Dikarenakan hanya fokus kepada soal penampilannya saja maka dari itu sektor lain dari Kawasaki J300 akan tetap sama seperti model yang sebelumnya.

Spesifikasi dari Kawasaki J300 mengandalkan mesin 1 – silinder S0HC yang berkapasitas 299 cc Liquid – Cooled. Dapur pacu itu dapat menghasilkan tenaga sebesar 27,2 Hp dengan maksimum torsi yang mencapai 28,4 Nm.

Tidak hanya itu saja bahkan sampai dengan sentuhan penyegaran itu diterapkan juga kepada varian mesin 1 – silinder S0HC 125 CC Liquid – Cooled / Kawasaki J125. Yang berkapasitas lebih kecil dengan tenaga yang dihasilkannya cuman sebesar 12,6 Hp serta titik puncak torsinya hanya mampu mencapai 10,9 Nm.

Untuk sementara ini, Menurut laporan yang di ketahui dari situs – situs resmi Kawasaki dari inggris, model terbaru dari Kawasaki J125 ini di tawarkan dengan harga GBP4.099 atau sekitar RP 78,4Jutaan. Sedangkan di satu sisi untuk pesaing dari Honda Forza dan Yamaha XMax yakni Kawasaki J300 akan di bandroll dengan harga mulai dari GBP4.599 atau setara dengan harga RP 88Jutaan.

Toyota Rush Dan Daihatsu Terios Alami Peningkatan Harga

Kenaikan harga sebuah produk itu sudah menjadi hal yang wajar terjadi, termasuk untuk urusan otomotif. Di era yang serba maju seperti sekarang ini, biaya pajak dan produksi memang mengalami kenaikan yang cukup signifikan sehingga membuat produsen otomotif mau tidak mau harus menaikkan harga jual produk mereka, termasuk pabrikan Toyota dan Daihatsu untuk segmen Low SUV.

Sebenarnya produsen lainnya seperti Suzuki dan Honda juga sudah menaikkan harga beberapa produk yang dijual, kali ini giliran Toyota dan Daihatsu yang melakukan sedikit kenaikan harga untuk LSUV mereka, produk mereka yang mengalami kenaikan adalah Rush dan Terios.

Menurut informasi yang ada saat ini, PT Toyota Astra Motor ( TAM ) menaikkan harga sekitar 1,5 juta untuk setiap variannya, sedangkan Terios juga mengalami peningkatan dimana untuk varian termurahnya sebelumnya dibanderol di angka 197.300.000 naik menjadi 202.300.000.

Terkait kenaikan harga tersebut, Amelia Tjandra selaku Direktur Pemasaran PT Astra Daihatsu Motor ( ADM ) membenarkan berita kenaikan harga tersebut.

“Kalau untuk kenaikan harga itu sudah biasa. Kita mengikuti BBN tiap tahun, berlaku untuk semua produk dan varian,” tutur Amel.

Namun peningkatan harga tersebut tidak berdampak pada total penjualan produk mobil tersebut. Pasalnya, meski mengalami kenaikan harga yang cukup signifikan, peminat mobil keluaran Toyota dan Daihatsu tersebut tidak mengalami penurunan, bahkan penjualan unit tiap bulannya meningkat. Ini berarti minat masyarakat untuk kedua mobil di segmen LSUV tersebut masih tinggi.

Ferrari Limited Edition Hanya Tersedia Satu Unit Di Indonesia

Bagi kalian para penggemar mobil eksotis dan mewah atau siapapun yang senang dengan mobil mewah, kalian bisa melirik salah satu mobil keluaran Ferrari, yakni Ferrari 488 GTB 70th Anniversary yang dipamerkan di Indonesia International Motor Show ( IIMS ). Mobil keluaran Ferrari yang satu ini didatangkan oleh Glamour Auto Boutique. Keindahan mobil merah berlambang “kuda jingkrak” yang satu ini memang menjadi daya tarik tersendiri bagi pecinta mobil.

Mobil Ferrari 488 GTB 70th Anniversary merupakan mobil Ferrari yang unik dan langka, pasalnya Ferrari hanya memproduksi mobil ini beberapa ratus unit saja diseluruh dunia.  Untuk model yang dipamerkan di Indonesia hanya ada satu unit saja sehingga bagi siapa saja yang memiliki mobil ini akan terlihat sangat elegan. Pihak Glamour Auto Boutique ( GAB ) membanderol mobil ini dengan harga 12.5 miliar rupiah. Harga yang sepadan untuk mobil langka yang satu ini.

“Ferrari edisi ini sangat spesial, tenaganya juga lebih powerfull, bisa sampai 510 HP. Sampai sekarang masih kita pasarkan. Sebenarnya mobil ini lebih cocok menjadi barang koleksi, soalnya ini unitnya terbatas dan tidak banyak dijual di dunia. Mobil ini cuma bisa ditemukan di booth kami saja,” ungkap Indah selaku supervisor marketing GAB kepada pihak Kompas.

Pada IIMS, pihak GAB memang ingin tampil menawan, mereka membawa beberapa mobil koleksi yang tidak kalah kerennya. Selain memamerkan Ferrari 488 GTV 70th Anniversary, mereka juga memamerkan Abarth Biposto Record serta Land Rover Defender Heritage. Sungguh mobil yang cocok untuk dikendarai oleh para sultan !

Ford Shelby GT350R Mustang, Keren !

Di tahun 2015 silam, Ford telah memperkenalkan muscle car modern terbaru mereka melalui ajang Detroit Motor Show yang digelar di Amerika Serikat. Pada ajang bergengsi tersebut, mereka memperkenalkan mobil muscle car yang bernama yang diberi nama Ford Shelby GT350R.

Tidak butuh waktu lama hingga pihak Ford memproduksi mobil tersebut. Pada awal Mei 2015 lalu, mereka menginformasikan bahwa mobil tersebut akan mulai dijual. Menariknya, unit yang dijual sangatlah terbatas, Ford Shelby GT350R Mustang hanya tersedia sebanyak 37 unit saja di dunia !

Produk yang paling gahar dan keren dari Ford memang berasal dari keluarga Mustang. Performa mesin yang digunakan sangat powerfull, belum lagi kegagahan desain body mobil yang membuat siapa saja akan jatuh cinta pada mobil tersebut. Ford Shelby GT350R dilengkapi mesin V8 yang mampu memuntahkan tenaga hingga 500 hp !

Ford Shelby GT350R Mustang hadir tanpa kursi belakang yang berarti hanya bisa menampung dua orang saja. Velg ban yang digunakan dilapisi karbon sehingga terlihat sporty namun elegan. Mesin V8 yang ada pada mobil ini juga sudah mendapatkan konfigurasi naturally aspirated yang dapat memberikan tambahan tenaga bagi mobil ini.

Karena unitnya yang sangat terbatas, banyak kolektor yang rela menggelontorkan banyak uang untuk bisa memiliki mobil ini. Sayangnya mobil ini tidak tersedia di Indonesia dan jika ada yang ingin membelinya dari luar, tentunya pajak yang harus dibayar akan sangat mahal.

Keunggulan New Honda Vario 150CC

Sejak diluncurkan pada tahun 2015 silam, Honda Vario 150cc menjadi motor matic paling laris hingga saat ini. Setelah tiga tahun berlalu, akhirnya ada penyegaran baru untuk Vario 150cc.

PT Astra Honda Motor benar-benar merombak tampilan dari Vario 150cc mereka. Banyak fitur baru yang disematkan didalam motor matic mereka yang satu ini. Apa saja kelebihan Vario 150cc ?

Untuk urusan speedometer, Vario 150cc sudah dibekali dengan sistem full digital yang sangat keren. Mereka menerapkan sistem negative display dimana background dibuat gelap sedangkan tulisan yang tampak terlihat terang.

Untuk sektor headlamp, Vario 150cc sudah menggunakan sistem pencahayaan LED yang tentunya memberikan jarak pandang ekstra kepada pengemudi. Bukan hanya untuk headlamp saja, bahkan untuk urusan lampu sein dan juga lampu belakang sudah menggunakan LED. Selain dapat memberi cahaya yang lebih terang, energi yang digunakan juga jauh lebih irit dan juga tahan lama.

Untuk urusan kunci, Vario 150cc sudah menggunakan sistem keyless. Kalian bisa menyalakan motor dengan menggunakan kunci kontak sehingga memudahkan kita dalam urusan berkendara. Selain itu Vario 150cc juga menerapkan sistem anti theft sistem. Dengan adanya sistem ini kita bisa mendengar bunyi yang dikeluarkan oleh motor kita serta motor akan berbunyi keras jika motor terguncang dalam kondisi mati.

Untuk urusan bahan bakar sudah jelas motor yang satu ini sangat irit. Dengan kehadiran idling stop system, mesin akan mati ketika kita berhenti untuk waktu yang cukup lama seperti saat di lampu merah ataupun dikala macet. Untuk Vario 150cc dibanderol dengan harga 22.5 juta rupiah.

Yamaha Lexi Scooter Matic Yang Cocok Bagi Kaum Hawa

Sebelumnya PT Yahama Indonesia Motor Manufacturing ( YIMM ) sukses menguasai pasar sepeda motor tanah air dengan produk keluaran mereka yaitu Yamaha NMAX. Tidak dapat dipungkiri, banyak sekali mata yang tertuju pada Yamaha NMAX. Untuk melanjutkan kesuksesan, saat ini mereka mengeluarkan versi murah dari NMAX, yakni Yamaha Lexi.

Yamaha Lexi memiliki rupa yang mirip dengan NMAX, bedanya hanya terletak pada CC nya saja, jika NMAX dibekali mesin berkekautan 150CC, untuk Yahama Lexi mereka hanya menanamkan mesin berkekuatan 125CC. Meski bentuk yang dimiliki kedua scooter matic ini mirip, tetapi untuk Lexi, bodi motor dibuat lebih minimalis dan lebih kecil ketimbang NMAX sehingga sangat cocok digunakan oleh kaum hawa.

Yahama Lexi juga menggunakan teknologi yang irit bahan bakar yang disebut sebagai Blue Core. Lexi juga mampu menunjukkan keanggunan melalui headlamp grand LED yang sangat cantik dilengkapi dengan wind shield kecil ala-ala NMAX.

Tidak sampai situ saja, dari panel dan fungsi yang ada pada Lexi, dibuat senyaman mungkin agar dapat dengan mudah dijangkau oleh jari pengendara. Hal ini merupakan hal dapat kalian temukan di suksesor sebelumnya, NMAX. Pada bagian speedometer, Yamaha menggunakan speedometer digital yang memuat banyak informasi, mulai dari informasi aki, RPM, waktu, konsumsi bahan bakar hingga jarak tempuh.

Untuk membuka jok, Yahama Lexi dilengkapi dengan sistem keyless dimana kalian dapat membuka jok tanpa memerlukan kunci. Kalian juga bisa meletakkan handphone di bagian kompertemen kecil  yang terletak dibawah stang sebelah kiri.

Jika NMAX mampu menonjolkan kegagahan dari sebuah scooter matic, maka Yahama Lexi merupakan scooter matic yang mampu menonjolkan sisi cantik dan anggun layaknya wanita bangsawan.

Rumor: Ertiga Crossover Akan Hadir Di Indonesia

Harus kita akui bahwa salah satu produk Suzuki yakni Ertiga berhasil menuai kesuksesan di India. Tidak sampai disitu saja, karena kesuksesan tersebut beredar kabar yang mengatakan pihak Suzuki akan meluncurkan Ertiga versi Crossover. Jika memang kabar berita ini bukan hoax, tentu hal ini akan menambah nilai jual dari Ertiga itu sendiri.

Berdasarkan laporan yang didapatkan dari Autocarindia.com, Suzuki akan menghadirkan Ertiga Crossover pada akhir tahun 2019. Di Indonesia sendiri juga sedang beredar kabar bahwa PT Suzuki Indomobil Sales ( SIS ) selaku pemegang merk Suzuki di Indonesia juga dikabarkan akan menghadirkan produk ini di pasar nasional.

Menurut sumber yang sama, nantinya Ertiga Crossover akan menggunakan konsep yang tidak berbeda jauh dengan Suzuki Ertiga versi biasa. Harold Donnel selaku Head of Brand Development and Marketing Research 48 PT SIS juga memberikan klarifikasi terkait berita tersebut dimana dirinya mengatakan bahwa pihaknya akan mencoba untuk memenuhi permintaan pasar.

“Kalau versi Crossover itu awalnya dari India. Saat ini dalam tahap pengembangan, nanti kita sesuaikan dengan market dan kebutuhan yang ada di Indonesia.”

“Jujur kalau di Indonesia masih belum kesana. Tapi kalau untuk Crossover masih ada SX4. So far penjualannya juga masih mencapai target.”

“Tapi ya kalau memang ada permintaan pasar dan peminatnya cukup tinggi, bukan tidak mungkin versi Crossover akan kami bawa ke pasar Indonesia.”